Tujuan masyarakat bekerja adalah untuk memenuhi kebutuhan hidup dan meningkatkan kesejahteraan. Pemenuhan kebutuhan hidup tersebut erat kaitannya dengan kegiatan ekonomi. Pernyataan tersebut dapat dikaji dengan ilmu ekonomi.
Paul Samuelson, seorang pakar ekonomi dari Massachusetts Institute of Technology, menjabarkan pendapatnya tentang pengertian ilmu ekonomi sebagai berikut.
- Ilmu ekonomi atau ekonomi politik (political economy) yaitu studi tentang kegiatan dengan atau tanpa uang mencakup transaksi pertukaran antarmanusia.
- Ilmu ekonomi yaitu studi tentang cara manusia menentukan pilihan yang tepat untuk memanfaatkan sumber daya produktif yang bersifat langka dan berjumlah terbatas untuk menghasilkan barang serta mendistribusikan kepada anggota masyarakat untuk dikonsumsi.
- Ilmu ekonomi yaitu studi tentang manusia dalam kegiatan sehari-hari untuk mendapat dan menikmati kehidupan.
- Ilmu ekonomi yaitu studi tentang cara manusia bertingkah pekerti untuk mrngorganisasi kegiatan konsumsi dan produksi.
- Ilmu ekonomi yaitu studi tentang kemakmuran.
- Ilmu ekonomi yaitu studi tentang cara-cara memperbaiki masyarakat.
Dari pengertian tersebut dapat disimpulkan bahwa Ilmu Ekonomi adalah ilmu yang mempelajari perilaku manusia dalam melakukan aktivitas ekonomi dengan atau tanpa uang; terdapat sumber daya yang langka, tetapi ada alternatif pemanfaatannya (kelangkaan); dan terdapat barang dan/atau jasa yang diproduksi kemudian disalurkan kepada masyarakat.
Pada perkembangannya teori ekonomi tidak hanya sebatas pada definisi, tetapi tujuan dari penerapan ilmu ekonomi. Wonnacot, seorang ekonom Amerika Serikat, memberikan penjelasan tentang tujuan manusia mempelajari ilmu ekonomi. Menurut Wonnacot, tujuan manusia mempelajari ilmu ekonomi adalah sebagai berikut.
- Tingkat pengerjaan tinggi yang membantu mengatasi masalah ketenagakerjaan, pengangguran, tingkat upah, kesempatan kerja, dan hubungan kerja.
- Stabilitas harga menyangkut upaya pemerintah dan masyarakat dalam mengatasi masalah tingkat harga dan inflasi sehingga tidak merugikan masyarakat dan negara.
- Efisiensi yang berkaitan dengan penghitungan pelaku ekonomi dalam memanfaatkan sumber daya ekonomi secara menguntungkan.
- Distribusi pendapatan secara adil diupayakan pemerintah dan masyarakat dalam rangka mencapai tingkat kesejahteraan hidup.
- Pertumbuhan ekonomi yang mengarah pada penyelenggaraan pembangunan secara adil dan merata.
Penerapan ilmu ekonomi diharapkan mampu menjawab berbagai permasalahan ekonomi yang berkaitan dengan pemenuhan kebutuhan manusia.
Yuk Merapat Best Betting Online Hanya Di AREATOTO
BalasHapusDalam 1 Userid Dapat Bermain Semua Permainan
Yang Ada :
TARUHAN BOLA - LIVE CASINO - SABUNG AYAM - TOGEL ONLINE ( Tanpa Batas Invest )
Sekedar Nonton Bola ,
Jika Tidak Pasang Taruhan , Mana Seru , Pasangkan Taruhan Anda Di areatoto
Minimal Deposit Rp 20.000 Dan Withdraw Rp.50.000
Proses Deposit Dan Withdraw ( EXPRES ) Super Cepat
Anda Akan Di Layani Dengan Customer Service Yang Ramah
Website Online 24Jam/Setiap Hariny